Ganda putri Jepang, Mayu Matsumoto/Yuki Fukushima, merayakan kemenangan mereka pada final French Open 2025 di Rennes, Prancis. RENNES, Cuitan.id – Ganda putri Jepang, Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto, kembali menorehkan sejarah dengan meraih gelar juara French Open 2025. Mereka sukses mengalahkan pasangan China, Li Yi Jing/Luo Xu Min, dalam laga final yang di gelar di Glaz Arena, Rennes, Minggu (26/10/2025).
Pertandingan sengit ini berlangsung lebih dari 1,5 jam, dengan Fukushima/Matsumoto sempat tertinggal di gim pertama 17-21. Namun, pengalaman dan variasi pukulan mereka, termasuk dropshot yang sulit ditebak, memungkinkan mereka bangkit untuk menang 21-18, 21-15.
Momen krusial terjadi saat reli 50 pukulan yang membawa Jepang unggul 19-15 di gim ketiga. Pasangan China tampak kelelahan, dan Luo Xu Min bahkan harus di periksa dokter karena keram di kaki kanannya. Dua poin terakhir diraih Fukushima/Matsumoto melalui kesalahan lawan, menegaskan kemenangan mereka.
Kemenangan ini menandai kembalinya Fukushima/Matsumoto ke podium juara setelah sembilan bulan. Sebelumnya, mereka menjuarai Malaysia Open 2025, mengalahkan Li/Luo di semifinal dan pasangan China lain di final.
Fukushima/Matsumoto terbukti sulit di kalahkan lawan dari China. Sepanjang 2025, mereka hanya kalah sekali dari Li/Luo, sementara pasangan Korea atau senegaranya sendiri lebih sering menumbangkan mereka.
Meski ganda putri China masih menjadi kekuatan besar, terutama tanpa Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, Li/Luo gagal melanjutkan tradisi juara di French Open. Sementara itu, Mayu Matsumoto kembali mengangkat trofi French Open setelah terakhir kali melakukannya bersama Wakana Nagahara pada 2018. (*)
Tidak ada komentar